Resep Sayur Bening
Enak Sahabat wanita pada kesempatan kali ini masakan enak akan berbagi
artikel mengenai cara membuat sayur bening yang enak. Untuk membuat resep sayur
bening bayam ini cukuplah mudah. Dan berikut adalah langkah – langkah
pembuatannya :
Bahan yang disiapkan
:
- bayam 2 ikat
- jagung manis yang masih muda, di potong selera
- wortel 1 buah, di iris selera
- bawang merah 4 buah, iris tipis
- daun salam 2 lembar
- kencur 2 cm, iris tipis
- 1 sdm garam
- 1/2 sdm gula merah
- 2 sdm bawang goreng
- air 2 liter
Cara Membuat:
Jika bahan – bahan di atas sudah siap, langkah pertama yang
dilakukan yaitu dengan merebus bawang merah, daun salam, serta kencur dahulu
hingga tercium bau harum. Setelah itu masukan jagung dan rebus hingga matang.
Tambahkan wortel, garam serta gula merah dan aduk hingga rata. Setelah itu
masukan bayam dan masak hingga matang. Angkat lalu sajikan di atas mangkuk dan
taburkan bawang goreng sebagai pelengkapnya. Cukup praktis kan, anda bisa
menyajikan sayur bening bawang ini disiang hari.[me]