Menu Sahur Ramadhan
2014 Lengkap & Praktis – Sahabat Wanita Pada kesempatan kali ini Masakan Enak akan
berbagi artikel mengenai Menu Sahur Lengkap selama bulan Puasa 1435 H ini.
Alhamdulillah kita masih diberi kesempatan oleh Allah SWT untuk bertemu bulan
1000 bulan, bulan penuh berkah di bulan Ramadhan ini, sebagai ibu rumah tangga
atau remaja putrid, maka sudah selayaknya kita ekstra dalam memperhatikan
menu-menu masakan yang akan kita suguhkan kepada keluarga tercinta kita, hal
yang mendasar untuk diperhatikan adalah kandungan gizi menu masakan kita
mestinya yang ekstra, agar tentunya setelah makan sahur, seluruh keluarga kita
dapat menjalankan ibadah puasa sebulan lamanya, namun kondisi kesehatan tubuh
tetap fit, factor utama penentu kebugaran tubuh kita tentunya salah satunya
adalah dibarengi dengan mengkonsumsi makanan bergizi eksra.
Masakan Enak sebagai media informasi menu masakan akan
mencoba memberikan contoh menu sahur Ramadhan 2014 kali ini. Berikut ini adalah
contoh resep atau menu sahur yang bisa anda gunakan dalam meramu masakan yang
enak dan punya nilai gizi tinggi. Anda bisa menyajikan dengan selang – seling selama
bulan ramadhan ini. Simaklah beberapa menu Sahur Ramadhan 2014 dibawah ini:
Menu Sahur 1: RESEP
TAHU SAUS TIRAM
Bahan :
- 5 buah tahu kuning, potong tidak beraturan
- 2 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap manis
- 100 ml air
- garam, merica dan penyedap secukupnya
- minyak untuk menumis
Bumbu iris :
- 3 buah cabe gendot merah
- 3 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
Cara Membuat:
Tumis bumbu iris sampai harum. Masukkan air, saus tiram,
kecap manis, garam, merica dan penyedap, aduk rata. Masukkan tahu, aduk rata
lalu tunggu hingga matang. Angkat dan sajikan.
Menu Sahur 2: RESEP TELUR CEPLOK BALADO
Bahan :
- 6 butir telur ayam, ceplok, tiriskan
- minyak goreng
- bawang goreng
- 4 sdm air
Bumbu Halus :
- 6 buah cabai merah besar
- 3 siung bawang putih
- 1 buah tomat ukuran besar
- 3 cm lengkuas
- garam, gula atau penyedap
Cara Membuat:
Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga wangi. Tuang air
lalu aduk rata dan masak hingga matang. Angkat sambal balado lalu lumurkan di
atas telur ceplok, sajikan dengan taburan bawang goreng.
Menu Sahur 3: RESEP SUP BROKOLI SOSIS
Bahan :
- 200 gram brokoli, potong2, rebus sebentar
- 3 buah sosis ayam atau sapi, potong2, goreng sebentar
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm larutan maizena
- ¼ sdt merica
- ¼ sdt garam
- ½ sdt gula
- 1 sdm minyak goreng
- 100 ml air
Bumbu iris :
- 3 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 buah bawang bombay
Cara Membuat:
Panaskan minyak lalu tumis bumbu iris hingga harum. Masukkan
saus tiram, garam, merica, gula dan air lalu aduk rata. Masukkan brokoli dan
sosis, aduk sebentar lalu angkat dan sajikan.
Menu Sahur 4: RESEP ROLADE DAGING SAPI
Bahan dan Bumbu :
- 8 potong rolade sapi, beli siap pakai
- 3 sdm saus tiram
- minyak goreng atau margarin
Diiris :
- 3 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 buah tomat
- garam, gula, kecap dan lada secukupnya
Cara membuat:
Panaskan minyak, goreng rolade hingga kecokltana, angkat dan
tiriskan. Tumis bumbu iris hingga wangi, masukkan saus tiram dan air
secukupnya. Tambahkan garam, gula, lada dan kecap secukupnya, aduk rata.
Masukkan rolade, aduk rata lalu angkat dan sajikan.
Menu Sahur 5: RESEP IKAN KEMBUNG BUMBU KUNING
Bahan :
- 1 kg ikan kembung, bersihkan
- minyak goreng
- 100 ml air
- garam, gula dan penyedap secukupnya
- 1 buah tomat, iris
Bumbu Halus :
- 5 cm kunyit
- 3 cm jahe
- 5 butir kemiri
- 4 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
Cara Membuat:
Lumuri ikan dengan air jeruk nipis dan garam, istirahatkan
sebentar lalu goreng dalam minyak panas hingga kering, sisihkan. Panaskan
minyak tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan tomat dan air, aduk rata dan
masak hingga mendidih. Beri garam, gula dan penyedap secukupnya lalu masukkan
ikan goreng, aduk sebentar lalu masak hingga bumbu menyerap dan kuahnya
sedikit, angkat dan sajikan.
Menu Sahur 6: RESEP UDANG SAUS SAMBAL
Bahan :
- ¼ kg udang, buang kepala, bersihkan
- 100 ml air
- 1 sdm minyak goreng
- garam, lada secukupnya
- gula atau penyedap jika suka
- 1 sdm saus tiram
- 4 sdm saus sambal pedas
Bumbu halus :
- 1 siung bawang putih
- 3 buah cabai merah
- 1 buah tomat
Cara Membuat:
Tumis bumbu halus, masukkan udang, aduk dan tunggu hingga
udang berubah warna. Masukkan air, saus tiram dan saus sambal lalu garam, gula,
lada dan penyedap, aduk rata. Angkat dan sajikan.
Menu Sahur 7: RESEP TUMIS AYAM KECAP LADA HITAM
Bahan dan Bumbu :
- ½ kg daging ayam, potong2, goreng matang
- 5 sdm kecap manis
- 1 buah bawang bombay, iris
- 4 butir bawang merah, iris tipis
- 3 siung bawang putih, iris tipis
- 1 sdt minyak wijen
- ½ sdt garam
- ½ sdt kaldu bubuk
- 1 sdt lada hitam bubuk
- 100 ml air
- minyak goreng
Cara Membuat:
Tumis bawang merah, bawang putih dan bawang bombay sampai
harum. Tambahkan air, kecap manis, minyak wijen, lada hitam, garam dan kaldu
bubuk, aduk rata. Masukkan potongan ayam goreng, aduk lalu masak hingga bumbu
menyerap, angkat dan sajikan.[me]