Cara Membuat Kolak Pisang Untuk Buka Puasa – Sobat sekalian Bulan Ramadhan merupakan bulan yang penuh rahmat, semoga kita ummat Muhammad Saw mendapatkan rahmat dan baroqahnya, amien. Pada kesempatan kali ini Cara Buat masakan akan share mengenai resep Kolak Pisang yang cocok untuk berbuka puasa tentunya, simaklah resep berikut ini:
Bahan:
- 1 sisir pisang
- 200 gr gula merah
- 1000 ml santan agak kental
- 1 sendok teh garam
- 2 lbr daun pandan
- 1 sachet vanili
Cara membuat :
- Pertama-tama kupas pisang dan potong pisang dengan ukuran 2 cm.
- Rebus santan tambahkan gula merah, garam, daun pandan, vanili sambil diaduk.
- Masukan potongan pisang masak sampai matang dan kuah agak kental.siap untuk dihidangkan dan selamat menikmati.[me]